Penerapan Penanganan Muatan Berbahaya di atas Kapal SPOB Citra 4002 untuk Menunjang Keselamatan Pelayaran

Nofrianto, Mustofa (2024) Penerapan Penanganan Muatan Berbahaya di atas Kapal SPOB Citra 4002 untuk Menunjang Keselamatan Pelayaran. Undergraduate thesis, Politeknik Pelayaran Surabaya.

[thumbnail of Mustofa Nofrianto - Abstrak.pdf] Text
Mustofa Nofrianto - Abstrak.pdf

Download (726kB)
[thumbnail of Mustofa Nofrianto - Fulltext.pdf] Text
Mustofa Nofrianto - Fulltext.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Mustofa Nofrianto, 2023. Penerapan Penangana Muatan Berbahaya di Atas Kapal SPOB CITRA 4002 Untuk Menunjang Keselamatan Pelayaran. Dibimbing oleh Ibu Upik Widyaningsih,M.Pd, M.Mar dan Bapak Muh Dahri,S.H, M.Hum.
Muatan berbahaya adalah salah satu dari banyak hal yang dapat menyebabkan situasi berbahaya di atas kapal atau di tempat lain. Hal berbahaya ini dapat membahayakan semua orang yang terlibat dan merusak Muatan lainnya. pelaut dibekali dengan berbagai aturan yang terdapat pada SOLAS (Safety Of Life At Sea) yang mengatur tentang keselamatan para pelaut diatas kapal terutama bahaya yang disebabkan oleh muatan berbahaya. Oleh karena itu peneliti mencoba menganalisis dan mendapatkan permasalahan sebagai berikut: (1) Bagaimana penanganan muatan berbahaya diatas kapal? (2) Bagaimana cara mengatasi hambatan yang terjadi dalam penanganan muatan berbahaya? Analisis dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui penanganan terhadap muatan berbahaya diatas kapal SPOB CITRA 4002 dan juga untuk mengetahui cara mengatasi hambatan yang terjadi dalam penanganan muatan berbahaya. Metode penelitian yang digunakan dalam menyampaikan masalah adalah metode kualitatif dengan penyajian data secara deskriptif, serta teknik pengumpulan data yang digunakan teknik pengumpulan data primer berupa observasi dan wawancara serta ada pula data sekunder berupa studi kepustakaan yang memiliki hubungan pada objek penelitian sebagai sumber data pendukung penelitian. Dalam penelitian ini penulis melaksanakan penelitian selama kurang lebih 12 bulan, dan melakukan riset secara langsung di atas kapal SPOB CITRA 4002 saat prala. Hasil penelitian yang diperoleh dari analisa penanganan muatan berbahaya di atas kapal SPOB Citra 4002 ada beberapa faktor penting di dalamnya, yaitu : SSSCL (Ship Shore Safet Checklist), PPE (Personal Protective Equipment), SOPEP (Shipboard Oil Pollution Emergency Plan), dan Fire Fighting Equipment. Serta cara mengatasi hambatan yang terjadi dalam penanganan muatan berbahaya di kapal SPOB Citra 4002 adalah diadaknnya safety meeting, diharapkan dari pelaksanaan ini, kru kapal lebih awas dan mengutamakan keselamatan dari bahaya sekitar.
Kata kunci: Muatan Berbahaya, Kerusakan, Aturan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
Creators
Email
ORCID
Nofrianto, Mustofa
UNSPECIFIED
UNSPECIFIED
Subjects: V Naval Science > VK1-1661 Navigation. Merchant marine
V Naval Science > VK1-1661 Navigation. Merchant marine > VK1300-1491 Saving of life and property
Divisions: D4 Teknologi Rekayasa Operasi Kapal
Depositing User: Rice Agustina
Date Deposited: 11 Sep 2025 11:07
Last Modified: 11 Sep 2025 11:07
URI: https://repository.poltekpel-sby.ac.id/id/eprint/403

Actions (login required)

View Item
View Item