Putra, Dhika Arimeta Erdi (2025) Analisis Menurunnya Kinerja Sea Water Cooling Pump pada Main Engine di Kapal KMP. Agung Samudera XVIII. Undergraduate thesis, Politeknik Pelayaran Surabaya.
Dhika Arimatea Erdi Putra - Halaman Awal, Bab I, II & III.pdf
Download (2MB)
Dhika Arimatea Erdi Putra - Fulltext.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
Abstract
DHIKA ARIMATEA ERDI PUTRA, Analisis Menurunnya Kinerja Sea Water Cooling Pump Pada Main Engine di Kapal KMP. Agung Samudera XVIII. Dibimbing oleh Bapak Agus Prawoto, S.SiT., M.M. dan Bapak Drs. Teguh Pribadi, M.Si., QIA
Pompa air laut adalah suatu alat atau mesin yang digunakan untuk memindahkan air laut dari suatu tempat ke tempat yang lain melalui media perpipaan dengan cara menambahkan energi pada air laut yang dipindahkan dan berlangsung secara terus menerus. Pompa air laut merupakan permesinan bantu di atas kapal yang berperan dalam proses pendinginan dari kerja mesin induk. Pada tanggal 18 April 2023 saat kapal KMP. Agung Samudera XVIII sedang berlayar dari pelabuhan Ketapang menuju Pelabuhan Gilimanuk mengalami masalah yakni pompa pendingin air laut M/E No. 1 seketika pompa tidak bisa menghisap air laut, Setelah dilakukan pengecekan suction hisap pada pompa dan dilakukannya over haul supaya dapat mengetahui masalah yang terjadi pada pompa pendingin air laut M/E. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu peneliti menggunakan metode analisis kualitatif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, yang bertujuan memahami situasi, peristiwa, peran, interaksi dan kelompok. Hasil penelitian masalah menurunnya kinerja pompa pendingin air laut dapat menjadi langkah penting dalam mendukung keberlanjutan dan efisiensi operasional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penurunan kinerja pompa pendingin air laut disebabkan oleh beberapa faktor utama, yaitu keausan impeller, penyumbatan pada filter sea chest akibat akumulasi lumpur dan karang, serta kurangnya perawatan berkala pada sistem pendinginan. Akibatnya, terjadi penurunan tekanan air laut, yang berdampak pada peningkatan suhu mesin induk hingga di atas batas normal, berisiko menyebabkan overheat dan gangguan operasional kapal. Upaya perbaikan yang dilakukan meliputi penggantian impeller yang aus, pembersihan filter sea chest, serta penerapan sistem Plan Maintenance System (PMS) guna memastikan perawatan pompa dilakukan secara berkala dan terjadwal.
Kata Kunci: Analisis, Pompa Pendingin Air Laut, Mesin Induk, Kapal
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Creators: | Creators Email ORCID Putra, Dhika Arimeta Erdi UNSPECIFIED UNSPECIFIED |
| Subjects: | V Naval Science > VM1-989 Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering > VM595-989 Marine engineering |
| Divisions: | D4 Teknologi Rekayasa Permesinan Kapal |
| Depositing User: | Rice Agustina |
| Date Deposited: | 20 Jan 2026 13:19 |
| Last Modified: | 20 Jan 2026 13:19 |
| URI: | https://repository.poltekpel-sby.ac.id/id/eprint/737 |
