Umami, Nur Rizka (2024) Rancang Bangun Sistem Pengontrol PH Air Minum dari Water Treatment Kapal Menggunakan Micro Controller ESP 32. Undergraduate thesis, Politeknik Pelayaran Surabaya.
Nur Rizka Umami - Halaman Awal, Bab I, II & III.pdf
Download (2MB)
Nur Rizka Umami - Fulltext.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Air adalah komponen penting bagi kehidupan di bumi dan sangat penting di kapal. Kekhawatiran tentang kelangkaan air muncul karena sumber daya air tidak selalu dapat memenuhi kebutuhan. Kualitas air minum dipengaruhi oleh pH, dengan rentang ideal antara 6,5-8,5. Air alkali dengan pH 8,8 memiliki manfaat kesehatan, termasuk membantu menurunkan asam lambung dan meningkatkan oksigenasi tubuh. pH air minum yang direkomendasikan oleh EPA ialah diantara 6,5-8,5 untuk memastikan keamanan konsumsi.pH adalah tingkatan keasaman ataupun kebasaan air, dengan skala 0-14, yang mana 7 dianggap netral. Penelitian merencanakan pembuatan sistem pengontrol pH air minum menggunakan mikrokontroler ESP 32.
Penelitian ini bertujuan untuk mengontrol dan memantau pH air minum secara efisien menggunakan mikrokontroler ESP 32 untuk meningkatkan kualitas air yang dikeluarkan. Penelitian ini melibatkan metode Research and Development (R&D) untuk merancang pengontrolan pH pada larutan air minum. Tahapan penelitian meliputi penggunaan sensor pH untuk mendeteksi nilai pH, penggunaan mikrokontroler ESP 32 untuk mengontrol pH, dan validasi serta perbaikan model produk. Berdasarkan data yang didapat bahwa semakin lama waktu yang dibutuhkan untuk menaikkan atau menurunkan pH dalam range keadaan netral 6,5-8,5.
Kata Kunci: Kualitas air minum, pH, Mikrokontroler ESP 32
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Creators: | Creators Email ORCID Umami, Nur Rizka UNSPECIFIED UNSPECIFIED |
| Subjects: | V Naval Science > VM1-989 Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering > VM595-989 Marine engineering |
| Divisions: | D4 Teknologi Rekayasa Kelistrikan Kapal |
| Depositing User: | Rice Agustina |
| Date Deposited: | 13 Nov 2025 11:07 |
| Last Modified: | 13 Nov 2025 11:07 |
| URI: | https://repository.poltekpel-sby.ac.id/id/eprint/529 |
