Skripsi Analisis Peranan DPA (Designated Person Ashore) Dalam Optimalisasi Manajemen K3 di Kapal PT. Dharma Lautan Utama Cabang Tanjung Perak Surabaya.

Putri, Alifia Julita Cahyani (2024) Skripsi Analisis Peranan DPA (Designated Person Ashore) Dalam Optimalisasi Manajemen K3 di Kapal PT. Dharma Lautan Utama Cabang Tanjung Perak Surabaya. Undergraduate thesis, Politeknik Pelayaran Surabaya.

[thumbnail of Alifia Julita Cahyani Putri - Halaman Awal Bab I, II & III.pdf] Text
Alifia Julita Cahyani Putri - Halaman Awal Bab I, II & III.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Alifia Julita Cahyani Putri - Fulltext.pdf] Text
Alifia Julita Cahyani Putri - Fulltext.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ALIFIA JULITA CAHYANI PUTRI, Analisis Penerapan DPA (Designated Person Ashore) Dalam Pengoptimalisasi Manajemen K3 di Kapal PT. Dharma Lautan Utama Cabang Tanjung Perak Surabaya. Karya Ilmiah Terapan Politeknik Pelayaran Surabaya. Dosen pembimbing Faris Nofandi, S. Si. T., M. Sc. dan Dyah Ratnaningsih, S. S., M. Pd.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran dan implementasi Designated Person Ashore (DPA) dalam manajemen keselamatan dan kesehatan kerja (K3) di kapal PT. Dharma Lautan Utama. Metode penelitian meliputi observasi, wawancara, dan pengumpulan data dokumentasi di kantor PT. Dharma Lautan Utama Tanjung Perak Surabaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa DPA memiliki peran krusial dalam memastikan keselamatan di kapal, termasuk pengawasan penerapan prosedur K3, pelatihan kru, dan koordinasi antara kru kapal dan manajemen darat. Namun, beberapa kendala utama diidentifikasi, seperti tantangan komunikasi, kurangnya kesadaran kru, keterbatasan sumber daya, dan tekanan operasional yang mengganggu pelaksanaan latihan keselamatan. Implementasi strategi oleh DPA, seperti pelatihan rutin, audit berkala, penggunaan teknologi, dan sistem penghargaan dan sanksi, terbukti efektif dalam meningkatkan kepatuhan terhadap regulasi K3.
Pengaruh rata-rata tingkat kepatuhan perusahaan terhadap regulasi K3 mencapai 97%, hal ini mencerminkan komitmen perusahaan terhadap keselamatan kerja. Penelitian ini menyimpulkan bahwa peran DPA sangat penting dalam manajemen K3 di kapal dan memberikan rekomendasi untuk mengatasi kendala yang ada serta meningkatkan implementasi K3 di masa mendatang.
Kata kunci: Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), Designated Person Ashore (DPA), Implementasi Prosedur.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
Creators
Email
ORCID
Putri, Alifia Julita Cahyani
UNSPECIFIED
UNSPECIFIED
Subjects: V Naval Science > VK1-1661 Navigation. Merchant marine > VK321-369.8 Harbors. Ports
Divisions: D4 Transportasi Laut
Depositing User: astaka repo
Date Deposited: 03 Nov 2025 14:01
Last Modified: 03 Nov 2025 14:01
URI: https://repository.poltekpel-sby.ac.id/id/eprint/431

Actions (login required)

View Item
View Item