Penerapan ISM Code dalam Menunjang Keselamatan Kerja Kapal di KM. Sabuk Nusantara 115

Hidayah, Shafa Ramadhani (2023) Penerapan ISM Code dalam Menunjang Keselamatan Kerja Kapal di KM. Sabuk Nusantara 115. Undergraduate thesis, Politeknik Pelayaran Surabaya.

[thumbnail of Shafa Ramadhani Hidayah - Halaman Awal, Bab I, II & III.pdf] Text
Shafa Ramadhani Hidayah - Halaman Awal, Bab I, II & III.pdf

Download (659kB)
[thumbnail of Shafa Ramadhani Hidayah - Fulltext.pdf] Text
Shafa Ramadhani Hidayah - Fulltext.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Terjadinya kecelakaan di kapal merupakan suatu hal yang relatif tidak biasa atau sangat langka, kebanyakan kecelakaan yang terjadi diakibatkan oleh tindakan-tindakan tidak aman yang dilakukan para ABK kapal itu sendiri. International Safety Management Code (ISM Code) merupakan ketentuan internasional ataupun nasional yang terbaru sebagai standar kualitas untuk setiap perusahaan pelayaran dan juga kapal – kapalnya terkait dalam tindakan perwujudan keselamatan kerja kapal dan perlindungan lingkungan laut. Penelitian ini dilaksanakan selama 13 bulan dengan lokasi penelitian yaitu kapal KM. Sabuk Nusantara 115 yang merupakan tempat penulis melakukan praktek layar. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode pendekatan deskriptif kualitatif. Data primer yang peneliti peroleh dalam penelitian ini berdasarkan hasi observasi terhadap kru kapal KM. Sabuk Nusantara 115 selama peneliti berada dikapal. Adapun data sekunder ynag peneliti peroleh yakni dari beberapa wawancara dengan kru kapal dan juga ada beberapa dokumentasi untuk melengkapi penelitian ini sebagai penunjang referensi. Hasil penelitian dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan ISM code dalam menunjang keselamatan kerja kapal di KM. Sabuk Nusantara 115 ini masih kurang maksimal dikarenakan kurangnya pengetahuan dan kesadaran dari para kru kapal. Dan dengan minimnya pengetahuan itu yang menjadikan para kru kapal tidak disiplin dan serius terhadap pemakaian alat keselamatan untuk menjaga keselamatan diatas kapal KM. Sabuk Nusantara 115. Dan berdasarkan hasil yang diperoleh ini, peneliti dapat memberikan saran dan atau solusi yakni dengan mengadakan kegiatan latihan – latihan dan pertemuan serta penegenalan terhadap pentingnya ISM Code dalam menunjang keselamatan kerja kapal di KM. Sabuk Nusantara 115.
Kata kunci : Penerapan, ISM Code, Keselamatan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
Creators
Email
ORCID
Hidayah, Shafa Ramadhani
UNSPECIFIED
UNSPECIFIED
Subjects: V Naval Science > VK1-1661 Navigation. Merchant marine > VK1300-1491 Saving of life and property
Divisions: D4 Teknologi Rekayasa Operasi Kapal
Depositing User: Rice Agustina
Date Deposited: 11 Oct 2024 09:10
Last Modified: 11 Oct 2024 09:10
URI: https://repository.poltekpel-sby.ac.id/id/eprint/226

Actions (login required)

View Item
View Item